Resep Cara Membuat Minyak Ayam


Minyak ayam memang cukup ampuh untuk membuat berbagai masakan menjadi lebih enak. Disebut minyak ayam lantaran bahan masakan ini dibuat dari kulit atau lemak ayam. Resep atau cara membuat minyak ayam sangat mudah untuk diaplikasikan. Yang jelas, minyak ayam dapat digunakan untuk berbagai jenis masakan yang dimasak dengan teknis tumis, goreng atau kukus.


Bahan:
1. Minyak sayur: 1 liter.
2. Kulit ayam: 300 gram.
3. Lemak ayam: 200 gram.

Bumbu:
1. Bawang putih: 5 siung, cincang.


Cara membuat minyak ayam:
1. Panaskan minyak sayur, kecilkan api kompornya.
2. Masukkan bawang putih, goreng sampai berubah warna.
3. Masukkan lemak dan kulit ayam, goreng sambil diaduk-aduk sampai kulit ayam mengering, angkat.
4. Saring minyak, diamkan sampai suhunya menjadi normal.
5. Tuangkan ke dalam wadah atau botol, tutup.
6. Minyak ayam sudah siap digunakan untuk berbagai masakan.

Disarankan tidak menyimpan di kulkas atau ruang lain yang bersuhu dingin. Menyimpan minyak ayam yang sudah ada dibotol pada ruangan terbuka. Masa pemakaian minyak ayam ini sama dengan masa pemakaian minyak goreng atau minyak sayur pada umumnya. Adapun berbagai resep masakan yang bisa dimasak dengan minyak ayam ini, antara lain, resep udang goreng telur asin gurih spesial, resep balado kentan udang spesial, serta resep ayam goreng mentega enak dan praktis.

Hidup cantik, sehat, makan enak ala Oke Meals. Silakan berlangganan gratis via email: