Resep Ayam Panggang Oven Bumbu Sederhana Unik Enaknya


Cita rasa ayam panggan yang dimasak dengan oven memang berbada dengan yang dipanggang dengan bara api. Tentu saja tiap masakan memiliki rasa khas tersendiri. Meski dimasak dengan bumbu sederhana, tapi resep ayam panggang berikut ini punya rasa enak yang unik. Pasalnya, juga menggunakan susu sebagai salah satu bahan utamanya.

Oleh sebab itu, resep masakan ayam panggang oven dengan bumbu sederhana, namun unik enaknya ini memiliki cita rasa khas. Sama halnya dengan aneka resep masakan berikut ini:


Adapun bahan yang harus disiapkan untuk membuat ayam panggang oven bumbu sederhana yang unik enaknya ini adalah sebagai berikut: 
1. Ayam: 400 gram, potong-potong, kemudian diketar.
2. Susu bubuk: 2 sendok makan.
3. Minyak sayur: 1 sendok makan.

Bumbu yang dihaluskan: 
1. Bawang putih: 2 siung.
2. Bawang merah: 3 siung.
3. Caba rawit: 10 buah (sesuai selera).
4. Jahe: 0,25 sentimeter.
5. Terasi (sudah disisir dan digoreng): 0,5 sendok teh.
6. Garam: 1 sendok teh (secukupnya).
7. Lada putih bubuk: secukupnya.
8. Gula pasir: secukupnya.



Cara membuat ayam panggang oven bumbu sederhana unik enaknya: 
1. Balur daging ayam yang sudah dipotong-potong dan dikerat dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
2. Cuci daging ayam hingga bersih dengan air mengalir.
3. Balur kembali daging ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan sampai merata, diamkan selama 20 menit supaya meresap.
4. Balur lagi daging ayam dengan susu bubuk sampai rata.
5. Siram dengan minyak sayur.
6. Panggan ayam yang sudah dibalur bumbu di dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius sampai matang, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, ayam panggang oven bumbu sederhana unik lezatnya siap dihidangkan.

Adapun resep ayam panggang oven bumbu sederhana unik lezatnya ini setara buat 4 porsi.

Hidup cantik, sehat, makan enak ala Oke Meals. Silakan berlangganan gratis via email: