Resep Tumis Bakso Ikan


Bakso ikan adalah makanan olahan berbahan dasar daging ikan, tepung sagu atau maizena, dan telur. Bahan makanan olahan ini sangat populer di Indonesia. Tak heran bila tak sedikit aneka masakan tercipta yang berasal dari bakso ikan. Salah satu yang paling sederhana adalah tumis bakso ikan. Bumbu yang digunakan adalah bumbu dasar, seperti, bawang putih, garam, gula pasir, dan lada putih. Selebihnya adalah penyedap.

Meski sederhana, namun resep tumis bakso ikan ini memiliki cita rasa yang cukup istimewa. Lebih dari itu, masakan sederhana berbahan bakso ikan ini juga dapat dihidangkan kapan saja. Maksudnya, cocok dihidangkan sebagai menu sarapan, makan siang, maupun makan malam. Anda juga dapat menjadi tumis bakso ikan sebagai menu untuk bekal.


Bahan untuk membuat tumis bakso ikan:
1. 20 butir bakso ikan, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 100 gram tauge, disiangi.
3. 1 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
4. 50 mililiter air putih.
5. Minyak sayur secukupnya untuk menumis dan menggoreng.

Bumbu:
1. 3 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai halus.
2. 0,25 siung bawang bombay, diiris tipis.
3. 5 buah cabai hijau besar, iris tipis, serong.
4. 2 buah cabai merah keriting, iris tipis, serong.
5. 1 sendok makan kecap ikan.
6. 3 sendok makan kecap manis.
7. Garam secukupnya.
8. Lada putih bubuk secukupnya.


Tips:
1. Air putih pada tumis bakso ikan boleh diganti dengan air kaldu ikan, bila ada.
2. Jenis dan jumlah cabai yang digunakan dapat disesuaikan selera.


Cara membuat tumis bakso ikan:
1. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
2. Goreng bakso ikan sampai berkulit, angkat, tiriskan, sisihkan.
3. Panaskan kembali minyak sayur untuk menumis.
4. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
5. Tambahkan cabai hijau besar dan cabai merah keriting, tumis sampai layu.
6. Masukkan bakso ikan dan tauge, tumis sampai tercampur rata.
7. Tambahkan kecap manis, kecap ikan, dan lada putih bubuk, tumis sampai tercampur rata.
8. Tuangkan air putih, aduk sampai tercampur rata.
9. Tambahkan garam, masak sambil diaduk sampai meresap, matikan api kompornya.
10. Pindah ke wada saji, taburkan bawang merah goreng (ingin bawang merah goreng yang renyah dan kering, ini tipsnya) bila ada, tumis bakso ikan siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep sup udang pedas menggugah nafsu makan serta gulai telur ikan tenggiri.

Adapun resep tumis bakso ikan ini setara buat 4 porsi atau lebih.

Hidup cantik, sehat, makan enak ala Oke Meals. Silakan berlangganan gratis via email: