Resep Pepes Tahu Ayam Spesial



Kata orang pepes itu adalah masakan tradisional khas Sunda. Entah karena kepopulerannya atau faktor lain, Anda dapat dengan mudah menemukan kuliner ini di daerah Jawa. Presentasi pepes cukup unik, karena menggunakan daun pisang sebagai bungkusnya. Aroma daun pisang yang khas, menjadi daya tarik tersendiri, selain karena memang rasa bumbu pepes yang cukup kuat. Tak terkecuali dengan resep pepes yang akan dibahas pada kesempatan ini. Bahan utamanya adalah tahu dan daging ayam. Kelezatan pepes tahu ayam ini semakin spesial dengan sedikit rasa pedas yang memang sengaja ditambahkan pada bumbunya.


Bahan untuk membuat pepes tahu ayam spesial:
1. 300 gram tahu putih, haluskan.
2. 500 daging ayam, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
3. 2 butir telur ayam, kocok lepas.

Bumbu yang harus dihaluskan:
1. 4 siung bawang putih.
2. 10 siung bawang merah.
3. 3 butir kemiri yang sudah disangrai.
4. 1 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai.
5. Kunyit seukuran 2 sentimeter, dibakar terlebih dahulu sebelum dihaluskan.
6. Garam dan lada putih secukupnya.
7. 1 sendok teh gula merah yang sudah diparut.
8. 3 buah cabai merah keriting.
9. 3 buah cabai rawit merah.

Bumbu lain:
1. 3 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 1 utas daun bawang, potong-potong.
3. 4 lembar daun salam, sobek-sobek.
4. 2 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, lalu dimemarkan.

Pelengkap:
1. Daun pisang secukupnya untuk membungkus.
2. Lidi secukupnya untuk menyemat.


Cara membuat pepes tahu ayam spesial:
1. Balur daging ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan, diamkan selama 30 menit (sampai meresap). Tambahkan tahu dan telur ayam untuk membuat adonan pepes tahu ayam spesial, aduk rata. Tambahkan semua bumbu yang belum digunakan, aduk rata.
2. Ambil adonan pepes secukupnya, letakkan pada selembar daun pisang, bungkus, semat dengan lidi sampai rapat.
3. Panaskan panci untuk mengukus. Susun pepes di dalamnya, kukus sampai matang (lebih kurang 45 menit), angkat.
4. Susun di wadah saji, pepes tahu ayam spesial siap dihidangkan untuk 10 orang. Masih ada resep pepes tahu dan udang dijamin ketagihan serta resep pepes tahu ikan teri super pedas.

Asal tahu saja, bumbu yang dihaluskan pada resep pepes tahu ayam spesial ini juga dapat digunakan untuk membuat pepes dengan bahan utama yang berbeda.

Hidup cantik, sehat, makan enak ala Oke Meals. Silakan berlangganan gratis via email: