Resep Tumis Sawi Sederhana Makin Spesial dengan Udang Ebi



Meskipun tergolong masakan sederhana, namun kelezatan tumis sawi tidak dapat dipandang sebelah mata. Apalagi bila dimasak dengan udang ebi. Rasanya pasti jadi lebih spesial dan menggugah selera.

Resep tumis sawi sederhana yang makin spesial dengan udang ebi ini dapat Anda jadikan untuk pelengkap aneka masakan. Misalnya, sebagai pelengkap resep ayam panggang bumbu pedas cabai hijau istimewa atau resep bandeng goreng crispy enak praktis.

Bagaimana, ingin mencoba? Simak penjelasan resep tumis sawi sederhana makin spesial dengan udang ebi berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.


Bahan untuk membuat tumis sawi sederhana makin spesial dengan udang ebi:
1. 300 gram sawi, potong-potong.
2. 200 gram wortel, potong-potong.
3. 50 gram udang ebi yang sudah disangrai, haluskan.
4. Air putih secukupnya.
5. Minyak goreng secukupnya untuk menumis.

Bumbu:
1. 2 siung bawang putih, dimamarkan, lalu dicincang sampai lembut.
2. 6 siung bawang merah, iris tipis.
3. 2 buah cabai merah besar, iris tipis bentuk serong.
4. 2 buah cabai hijau besar, iris tipis bentuk serong.
5. Garam, lada putih bubuk, dan gula pasir secukupnya.

Pelengkap:
1. 1 buah tomat, potong-potong.
2. 1 batang daun bawang, iris tipis.


Cara membuat tumis sawi sederhana makin spesial dengan udang ebi:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Tambahkan cabai dan udang ebi, tumis sampai cabai layu.
2. Masukkan sawi, wortel, dan tomat, aduk rata. Tuang air putih dan masukkan garam, lada putih bubuk, serta gula pasir, aduk rata. Masak sabil diaduk sampai matang. Tambahkan daun bawang, aduk rata, angkat.
3. Pindah ke wadah saji, taburkan bawang merah goreng, tumis sawi sederhana makin spesial dengan udang ebi siap dihidangkan.

Jangan beranjak dulu, sebab masih banyak aneka masakan tumis yang sayang kalau tidak dipelajari. Dan, mungkin juga bisa Anda jadikan referensi. Seperti;

Hidup cantik, sehat, makan enak ala Oke Meals. Silakan berlangganan gratis via email: