Kalau ingin membuat makanan ringan yang menyehatkan, mungkin mulai sekarang Anda harus mempertimbangkan untuk mengaplikasikan resep keripik wortel. Jika Anda mengaplikasikannya dengan benar, hasilnya dijamin renyah.
Untuk membuat makanan ringan keripik wortel, supaya renyah, sebaiknya kadar air yang terkandung pada wortel harus dihilangkan terlebih dahulu. Caranya adalah dengan menjemur di bawah sinar matahari atau menggunakan mesin keripik buah.
Bahan:
1. 500 gram wortel, kupas, iris tipis. Semakin tipis irisan wortel, makan akan semakin renyah teksturnya ketika digoreng nanti, jemur di bawah sinar matahari sampai kering atau keringkan dengan mesin keripik buah.
2. 300 gram tepung beras.
3. 300 mililiter air putih.
4. Minyak sayur secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu:
1. Garam dan lada putih bubuk secukupnya.
2. 0,5 sendok teh kaldu bubuk instan.
1. Larutkan tepung beras dengan air putih.
2. Tambahkan bumbu, aduk sampai tercampur rata dan adonannya menjadi licin.
3. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
4. Celupkan wortel ke dalam adonan, angkat, masukkan ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai matang dan kering, angkat, tiriskan.
5. Susun di wadah saji, makanan ringan siap dinikmati bersama resep jus alpukat ini kaya manfaat untuk ibu hamil atau resep cara membuat jus green tropical 1.
Resep makanan ringan keripik wortel dijamin renyah ini setara buat 8 orang.
0 Response to "Resep Makanan Ringan Keripik Wortel Dijamin Renyah"
Post a Comment